Khasiat dan Jenis Batu Akik Ruby

 Khasiat dan Jenis Batu Akik Ruby  - Penggunaan batu akik sebagai salah satu gaya hidup yang saat ini banyak di minati oleh masyarakat menjadikan berbagai jenis batu akik banyak dicari oleh masyarakat. Dan salah satu batu akik yang saat ini banyak dicari oleh masyarakat yaitu batu akik ruby. Salah satu batu akik yang saat ini banyak dicari dan diminati oleh pecinta batu akik yaitu batu ruby. Banyak hal yang menjadikan batu ini banyak dicari dan diminati oleh pecinta batu akik salah satunya yaitu keindahan warnanya, seperti yang kita ketahui bersama keindahan batu akik ini bisa menghipnotes siapa saja yang melihatnya. Selain di lihat dari keindahannya batu akik ini dicari karena di anggep memiliki khasiata atau kekuatan.

Batu Akik dan Batu Ruby


Dan yang mencengangkan Batu ruby juga salah satu batu mulia yang memiliki tingkat kekerasan yang tinggi dari informasi yang kami terima kekerasan batu ini hanya satu tingkat dengan berlian atau intan. Berikut ini  tingkat kekerasan yang ada pada batu akik ruby yaitu 9 skala mohs, dengan nilai tingkat kekerasan setinggi itu sudah dipastikan batu akik ini memiliki harga yang mahal. Di pasar Internasional batu akik ini dibandrol dengan harga ratusan juta rupiah namun tentunya batu ruby yang sudah bisa masuk pasar internasional batu akik ruby yang memiliki kualitas no 1 sebab untuk tebus ke pasar internasional perlu seleksi yang ketat. Namun tahukah anda batu akik ruby ini terbagi menjadi beberapa jenis, berikut ini jenis jenis batu ruby yang paling populer di pasar internasional

Jenis Batu Ruby

Batu Ruby Tanzania
Batu ruby ini pertama ditemukan di sungai umba yang letaknya di barat laut wilayah Tanzania, batu ruby ini memiliki karakteristik hampir sama dengan batu ruby thailand yaitu memiliki warna merah keunguan dan warna merah kecokelatan, namun ada juga warna buram/opaque. Keunikan batu ruby tanzania yaitu akan memiliki harga yang sangat mahal apabila batu ini ukurannya mulai kecil.

Batu Ruby Sri Lanka
Batu ruby jenis pertama kali ditemukan di daerah distrik Ratnapura, batu ruby ini memiliki ciri khas dengan warnanya yang merah muda, selain dikenal dengan batu ruby sri lanka batu ini juga dikenal dengan sebutan red raspberr

Batu Ruby Myanmar
Batu ruby ini ditemukan di daerah Mogok, daerah ini sudah terkenal menjadi kawasan penghasil batu terbesar dikawasan mnyanmar yang terkenal dengan kualitas batu ruby yang tinggi dan baik. Dan dari informasi yang beredar batu akik ini menjadi batu ruby no 1 yang paling baik dibandingkan dengan batu akik ruby lainnya.

Batu Ruby Thailand
Batu ruby ini merupakan batu yang ditemukan di negara Gajah putih atau Thailand tepatnya di daerah Chanthaburi. Batu  ruby thailand memiliki ciri khas dengan warna batu yang merah keunguan dan merah kecokelatan. Hal ini lah yang menjadi pembeda batu ruby thailand dengan batu ruby lainnya.

Khasiat Batu Ruby

Karkateristik warna batu akik ruby membuat orang kagum atau bengong akan keindahan warna batu akik yang satu ini, sebab batu ini bisa memancarkan cahaya yang terang jika di sinari pada bagian dalamannya.bagi mereka yang mempercayainya batu akik ini dapat menimbulkan atau memancarkan berbagai macam aura atau kekuataan alam berikut ini aura yang dipercaya yang ada di dalam batu akik ruby  menumbuhkan rasa percaya diri bagi pemakai, bisa digunakan untuk masalah percintaanmemancarkan kewibawaan, dapat menimbulkan perilaku bijak dalam mengambil keputusan,.


Jenis Jenis Batu Akik Kecubung Wulung Beserta Khasiatnya

Jenis Jenis Batu Akik Kecubung Wulung Beserta Khasiatnya - Batu akik kecubung merupakan jenis batu akik yang saat ini keberadaannya banyak dicari oleh penggemar dan pecinta batu akik dan permata, seperti yang kita ketahui bersama kepopuleran batu akik menjadi salah satu perbincangan utama yang menarik untuk digali dan di simak. Mungkin anda juga pernah membaca atau melihat informasi atau berita batu akik di media cetak, surat kabar maupun tv. Ya hampir semua media membicarakan atau menginformasikan tentang keberadaan batu akik.

Batu Akik dan Batu Kecubung


Namun lihat sekarang, berbagai macam batu akik muncul ke permukaan dan eksistensinya bertambah hebat, berbagai macam jenis batu akik beredar dipasar batu dan berikut ini jenis batu akik yang banyak di cari oleh pecinta batu akik, batu bacan, batu ruby, batu kalimaya, batu klawaing, batu kecubung dan masih banyak yang lainnya. Dan dari beberapa jenis batu akik yang kami sebutkan, kami akan membahas sedikit tentang batu akik kecubung, yang seperti saya sudah dijelaskan diawal artikel batu akik kecebung salah satu batu akik yang keberadaannya banyak dicari oleh masyarakat, indah warnanya yang ada pada batu akik ini menjadi salah satu faktor batu kecebung banyak diminati oleh masyarakat.Tapi tahukah anda batu akik kecubung ini sebenarnya juga memiliki beberapa jenis, berikut ini jenis jenis batu kecubung wulung.

Jenis Batu Akik Kecubung

Batu akik kecubung wulung
Batu kecubung jenis ini merupakan salah satu incaran utama para kolektor permata dalam negri maupun luar negri. Karakteristik batu akik kecubung wulung ini yakni warna hitamnya yang gelap tetapi jika disinari dengan senter akan menyala

Batu akik kecubung air
Jenis batu kecubung ini juga salah satu batu akik yang saat ini banyak dicari oleh masyarakat luas, namun jika dibandingkan dengan batu kecubung wulung eksistensinya masih kalah. Batu kecubung air ini memiliki karaktersitik yaitu pada warnanya yang bening dan jernih

Batu akik kecubung es
Jenis batu kecubung yang satu ini dikenal dengan kekuatan yang ada di dalamnya, bagi mereka yang percaya batu ini dipercaya mempunyai kekuatan ilmu pelet. Karakteristik batu akik ini yakni corak serat es di dalam batu tersebut

Batu akik kecubung teh
Jenis batu kecubung yang satu ini juga salah satu batu akik yang saat ini keberadaanya banyak dicari oleh pecinta batu akik. Ciri khas atau utama pada batu akik ini yakni warna kecoklatan yang elok dan coklat bening layaknya teh.


Batu kecubung wulung ini juga tidak lepas dari berita khasiat atau kekuatan yang ada di dalam batu akik, ya seperti yang tadi kami jelaskan salah satu faktor yang menyebabakan batu ini banyak dicari yakni karena khasiata atau kekuatan mistis yang ada pada batu ini. Bagi mereka yang mempercayainya batu kecubung wulung dipercaya sebagai pengasihan atau pemikat, batu akik ini juga dipercaya mediasi enegi dan Untuk menjaga keseimbangan emosional, tenang dan tenteram. Terlepas dari hal mistis batu ini banyak dicari keunikan dan seni keindahan warnanya yang memiliki warna yang hitam yang unik

Namun yang perlu anda perhatikan semua kekuatan yang ada di bumi dan dilangit sumbernya hanya dari ALLAH SWT, Tuhan Yang Maha Memiliki Segala Kekutan. Jadi pinter pinterlah dalam menyikapi sebuah berita, sampai berjumpa dikesempatan yang akan datang

Mitos dan Khasiat Batu Akik Merah Delima

Mitos dan Khasiat Batu Akik Merah Delima - Batu merah delima asli merupakan batu akik yang saat ini keberadaannya paling dicari oleh kolektor batu akik dan pecinta batu akik karena berbagai keindahan dan kelebihannya. Selain batu akik yang banyak di cari oleh pecinta batu akik, batu akik yang satu ini merupakan jenis batu akik yang cukup langka dibandingkan dengan batu akik jenis lainnya. Selain karena harganya yang sangat tinggi, hanya orang orang tertentu saja yang bisa dapat memiliki batu akik yang berwarna merah ini, ya mungkin dari sebagaian anda mengetahui bahwa batu ini kental dengan mitos maupun kekuatan mistisinya.

Batu Akik dan Batu Merah Delima


Ya walaupun susah di dapatkan bukan berati batu akik merah delima tidak ada yang jual atau membelinya, dipasaran batu akik yang satu ini dikenal dengan nama batu ruby. Tetapi selain disebut batu ruby, batu ini juga dikenal dengan batu delima ghaib atau sering disebut dengan mustika batu merah delima. Dan Indonesia sendiri batu ini disebut sebut batu yang berasal dari alam ghaib bukan dari alam manusia dan untuk mendapatkan batu akik yang satu ini berbeda dengan batu akik lainnya, jika batu akik jenisnya lainnya dapat diperoleh dengan menggali tanah sampai perut bumi. Namun untuk mendapatkan batu akik merah delima harus melalui proses ritual ritual khusu agar dapat menarik batu merah delima dari alam gaib.

Dan yang uniknya jika orang tersebut sudah berhasil mendapatkan atau menarik batu ini masuk ke dalam alam manusia, batu ini tidak boleh dijual belikan sebab menurut cerita apabila batu ini dijual maka akan hilang dengan sendirinya. Seandainya si pemilik batu ini mau memberikan batu ini kepada orang lain, harus dengan suka rela tanpa imbalan apa pun. Ya dengar dengar seh batu ini cocok cocokan dengan pemakainya, apabila batunya tidak cocok dengan pemiliknya maka akan hilang dengan sendirinya.


Seperti kebanyakan batu akik lainnya, batu merah delima juga katanya memiliki khasiata atau kekuatan alam. Konon cerita yang beredar siapa saja yang dapat memiliki batu akik merah delima ini bisa memiliki kekuatan dan sakti, selain sakti pemiliknya juga dapat menghilang, dicintai banyak orang, anti senjata tajam dan masih banyak yang lainnya. Untuk urusan kekuatan dan khasiat percaya atau tidaknya kembali ke pribadi masing masing, yang jelas batu ini memiliki keindahan warna yang memukau dan wajar apabila banyak orang yang menyukai. Dan semua sumber kekuatan yang ada di bumi dan langit hanya dari Allah SWT tidak ada yang lain.

Itulah pembahasan seputar Mitos dan khasiat batu akik merah delima yang bisa kami berikan kepada anda semua, jangan lupa baca juga informasi batu akik lainnya yang kami bahas dikesempatan sebelumnya.

Karakteristik dan Keunikan Batu Akik Klawing

Karakteristik dan Keunikan Batu Akik Klawing - Berjumpa lagi dengan kami team aneka ragam berita, seperti biasa kami akan menghadirkan informasi atau berita terbaru yang saat ini sering diperbincangkan oleh masyarakat luas, tentunya banyak sekali berita yang saat ini beredar di masyarakat baik itu berita ekonomi, politik, sosial dan masih banyak yang lainnya. Namun ada satu berita yang menarik perhatikan kami yakni populernya batu akik dimasyarakat, ya mungkin anda semua juga sudah tahu karena berita populernya batu akik sudah diberitakan berbagai macam media baik itu media televisi, online maupun cetak. Dan hampir semua yang diberitakan tentang batu akik mengulas tentang keunikan dan keindahan batu akik serta harganya.

Batu akik dan Batu klawing


Dan dalam kesempatan ini kami akan membahas informasi tentang keunikan batu akik klawing yang saat ini banyak dibicarakan oleh masyarakat dan pecinta batu akik. Sebelum kami membahas informasi tentang keunikan batu klawing kami ingin membahas sedikit tentang pertama ditemukannya batu akik yang satu ini. Batu klawing merupakan batu akik yang ditemukan di daerah jawa tengah tepatnya di sungai klawing yang berada di kabupaten purbalingga, dan mungkin bagi anda yang bertanya kenapa batu ini dinamakan batu klawing karena mengambil nama ditemukannya batu ini. 

Keunikan Batu Akik Klawing

Batu akik klawing ini salah satu dari beberapa batu akik yang banyak dicari oleh masyarakat sebab batu akik ini memiliki keunikan dan keindahan yang dapat menarik perhatian para pecinta batu akik. Batu akik ini memiliki karakteristik dengan warnanya yang variatif, karena memiliki warna yang cukup variatif ini lah yang menyebabkan batu akik klawing ini banyak yang menyebut batu akik panca warna yang artinya lima warna. 

Bagi anda yang ingin mendapatkan atau memiliki batu akik dari purbalingga ini anda tidak perlu jauh jauh ke purbalingga, sekarang ini peredaran batu akik klawing sudah merata di semua pasar batu akik diseluruh Indonesia. Dan untuk harganya batu akik ini dijual dengan harga yang cukup variatif dari ratus ribuan sampe jutaan rupiah ya semua itu tergantung kualitas batunya itu sendiri.

Mungkin hanya itu saja yang bisa kami berikan tentang informasi karakteristik dan keunikan batu akik klawing yang bisa kami berikan kepada anda semua, jangan lupa baca juga informasi lainnya seperti batu akik kalimaya, bacan untuk menambah pengetahuan anda seputar batu akik agar lebih banyak lagi. Terima kasih atas perhatiannya sampai berjumpa di kesempatan yang akan datang.

Update Harga Batu Akik Kalimaya

Update Harga Batu Akik Kalimaya - Dikesempatan ini aneka ragam berita akan memberikan informasi seputar harga batu akik yang ada dipasar batu dalam negri. Sudah menjadi rahasia umum penggunaan batu akik sudah menjadi trend atau gaya hidup hampir semua kalangan,hal ini karena populernya batu akik yang akhir akhir menjadi trend dan topik pembicaraan di setiap media sosial, berbeda dengan 10 tahun yang lalu berita hampir tidak terdengar sama sekali walaupun ada paling mereka yang benar benar pecinta batu akik sejati. Salah satu batu akik yang saat ini menjadi primadona kolektor batu akik yakni batu akik kalimaya, ya batu akik yang satu ini salah satu batu akik asli yang berasal dari daerah banten yang bisa menembus pasar internasional.




Dipasar internasional batu akik kalimaya ini dikenal dengan black opal yang memiliki harga yang bisa dibilang fantastis yang mencapai ratusan juta rupiah, namun tidak semua harga batu akik dibandrol dengan harga yang mahal, itu semua tergantung kualitas batu itu sendiri. Untuk pasar dalam negri sendiri batu kalimaya dijual dengan harga yang variatif dari ratusan ribu rupiah sampai jutaan rupiah namun ada juga yang mencapai ratusan juta rupiah. Populernya batu akik juga memberikan keuntungan bagi para pengrajin batu akik yang mendapat kebanjiran job. Berikut ini harga batu akik kalimaya yang ada dipasaran dalam negri.

Harga Batu Akik Kalimaya


Nama Barang Harga
Batu Kalimaya Black Opal Rp590.000
Batu Kalimaya Kristal Rp825.000
Batu Kalimaya Yellow Pelangi Rp715.000
Batu Kalimaya Black Opal BK80 Rp550.000
Batu Kalimaya Black Opal BK79 Rp295.000
Batu Kalimaya Black Opal BK77 Rp450.000
Batu Kalimaya Black Opal BK76 Rp850.000
Batu Kalimaya Black Opal BK55 Rp575.000
Batu Kalimaya Black Opal BK53 Rp315.000

Dan jika melihat dari segi ekonomis, keberadaan batu kalimaya disungai kali maja seharusnya bisa mendongkrak penghasilan warga sekitar karena batu akik mampu bersaing dipasar batu Internasional. Namun pada kenyataannya tidak karena pemerintah sebagai pemegang wewenang tidak mendukung eksplorasi batu kalimaya yang ada disungai. Mungkin hanya itu saja yang bisa kami berikan kepada anda semua mengenai harga batu akik kalimaya yang ada dipasar dalam negri
Diberdayakan oleh Blogger.